Pengurus GAMKI Kalimantan Barat Periode 2021-2024 Resmi Dilantik

Editor: Redaksi author photo
Pelantikan Pengurus GAMKI Kalbar Periode 2021-2024
KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK) – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) periode 2021-2024 resmi dilantik, acara pelantikan pengurus ini dirangkaikan dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pertama di Hotel Kapuas Place jalan Budi Karya Pontianak.

Tampak hadir pada pelantikan tersebut, Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji, SH, M.Hum, Anggota DPRD-RI Komisi V, Lasarus, S.Sos Bupati Sanggau, Paolus Hadi, wakil Bupati Landak Herculanus Heriadi, sejumlah tokoh masyarakat, tamu undangan dan beserta jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat dan Wilayah (GAMKI) Provinsi Kalimantan Barat.

Dalam sambutanya Ketua DPD GAMKI Kalbar, Jeffray Edward mengucapkan terima kasih kepada pengurus seluruh jajaran GAMKI Kalimantan Barat yang telah  mempercayai dirinya untuk menjalani tugas dan tanggung jawab memimpin GAMKI di  Kalimantan Barat.

"Kami siap melaksanakan tugas dan tanggung jawab pelayanan, baik dalam pelayanan gereja, lembaga Kristen, bersama-sama gereja Kalimantan Barat dan akan memberikan andil kami yang terbaik, bisa melakukan dalam mendukung semua pogram-pogram pemerintah, baik itu secara umum maupun dalam pembangunan di Kalimantan Barat,” ucap Jeffray.

Selain itu Ketua DPD GAMKI Kalbar, Jeffray Edward juga membutuhkan dukungan pembinaan dari pemerintah daerah Provinsi Kalimantan Barat agar bisa melaksanakan tugas memberikan peran sesuai Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI).

Sementara itu Anggota DPRI-RI Komisi V, Lasarus, S.Sos mengatakan Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) diharapkan bisa ambil bagian dalam pembangunan di Kalimantan Barat, membina organisasinya dan membangun organisasinya dengan baik dan bersinergis dengan semua pihak.

Menurut Lasarus, GAMKI harus berperan serta dalam mengisi pembangunan ini sesuai dengan kapasitas masing-masing, untuk mendorong organisasi serupa untuk mengisi kemerdekaan ini.

"Angkatan muda Kristen Indonesia agar mampu bekerjasama dengan pemerintah dalam penanganan covid-19, pembangunan infrastruktur dan lain sebagainya," ujarnya.

Dalam sambutanya Lasarus juga berharap ibu kota di Kaltim segera terwujud dengan lebih cepat lebih baik.

“Hal itu tentua akan mendorong kemajuan di Kalimantan Barat dan mudah- mudahan tahun ini undang–undang Ibu Kota cepat selesai karena sedang kami proses dengan target selesai di akhir persidangan saat ini," terangnya.

Terkait masalah banjir Anggota DPRI-RI Komisi V ini mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah banyak melakukan kegiatan kemanusiaan dengan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak karena banjir.

“Mudah-mudahan banjir cepat berlalu supaya semuanya bisa berjalan normal kembali," harapnya (yal/tim liputan).

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini