Bupati Sambas Dapat Anugerah Dwija Praja Nugraha Dari PGRI

Editor: Redaksi author photo

Bupati Sambas Dapat Anugerah Dwija Praja Nugraha Dari PGRI
KALBARNEWS.CO.ID (SAMBAS) - Bupati Sambas, Satono mendapat Anugerah Dwija Praja Nugraha dari pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) pusat, karena kepala daerah yang berkomitmen penuh memperjuangkan pendidikan dan organisasi PGRI di daerah itu. Senin (5 Desember 2022).

"Saya merasa bangga bisa hadir langsung dalam peringatan HUT ke-77 PGRI dan Peringatan Hari Guru Nasional 2022 bersama Presiden di Semarang. Saya ucapkan terima kasih kepada PGRI yang telah memberikan Anugerah Dwija Praja Nugraha kepada saya," ujarnya.

Satono sebelumnya diusulkan sebagai salah satu di antara 11 nominator penerima Penghargaan Anugerah Dwija Praja Nugraha seluruh Indonesia. penghargaan tersebut adalah bukti bahwa sebagai kepala daerah berkomitmen tinggi untuk memajukan sektor pendidikan dengan memperhatikan para guru.

"Penghargaan sejatinya tidak boleh membuat kita merasa jumawa, namun baik dijadikan motivasi," katanya.

Sebelumnya, PK PGRI Sambas berdasarkan Surat Nomor: 204/UM/KAB/1403/V/2022 tanggal 30 Agustus 2022 telah mengusulkan Bupati Sambas untuk menjadi nominator Dwija Praja Nugraha kepada PP PGRI Kalimantan Barat.

PP PGRI Kalimantan Barat menyetujui Bupati Sambas sebagai nominator Dwija Praja Nugraha melalui Surat Usulan dan Rekomendasi yang ditujukan kepada PB PGRI dengan Nomor: 242/UM KAB/XXII/2022 tanggal 7 November 2022.

"Saya tentunya merasa terhormat dan sangat senang serta berterima kasih sekali kepada PK PGRI Sambas yang telah mengusulkan diri saya sebagai calon penerima penghargaan Dwija Praja Nugraha dari PB PGRI. ," jelas dia.
(Tim liputan)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini