Syukur Saleh Kabid Komunikasi Publik
KALBARNEWS.CO.ID (SINTANG) - Dinas Kominfo Kabupaten Sintang ingin mengoptimalkan pemanfaatan videotron sebagai salah satu media untuk menyampaikan pesan, informasi, ajakan, dan himbauan dari Pemkab Sintang kepada masyarakat.
Hal tersebut ditegaskan oleh Syukur Saleh Kabid Komunikasi Publik saat memberikan materi pada pelaksanaan launching Geber Sape’ Emas Kabupaten Sintang dan akun media sosial “Videotron Bumi Senentang” di Balai Praja Kantor Bupati Sintang pada Rabu, 17 Juli 2024.
“Selain melakukan gerakan bersama semua OPD dan instansi vertikal untuk memanfaatkan videotron secara gratis dan mudah. Kami juga membuat akun media sosial instagram, facebook dan youtube dengan nama akun videotron bumi senentang,” terang Syukur Saleh
Syukur Saleh mengatakan barangkali masih ada yang menganggap videotron tidak efektif sebagai media untuk menyampaikan informasi. Maka kami mensiasatinya dengan membuat akun media sosial.
"Setiap konten yang kami tayangkan di videotron. Juga akan kami posting di instagram, facebook dan youtube. Dengan demikian, pesan, informasi, ajakan dan himbauan dari jajaran Pemkab Sintang dan instansi vertikal, akan memiliki jangkauan yang tak terbatas jarak dan waktu,” beber Syukur Saleh.
Syukur Saleh menjelaskan setelah semua OPD dan instansi vertikal mampu bergerak bersama serta berkolaborasi memanfaatkan videotron ini. Ke depan kami akan menawarkan dunia usaha untuk beriklan di videotron.
"Tarifnya sudah ditetapkan di Perda nomor 1 Tahun 2024 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah,” tutup Syukur Saleh. (tim Liputan)
Editor : Aan