Peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-79 Pelindo Pontianak Ini pesan Executive Director 2 Regional 2

Editor: Redaksi author photo

Peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-79 Pelindo Pontianak Ini pesan Executive Director 2 Regional 2

KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK)
- Upacara bendera Insan Pelindo Grup di lingkungan Regional 2 Pontianak dalam rangka peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke -79 berlangsung secara hikmat bertempat di halaman Kantor PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Pontianak pada hari ini Sabtu 17 Agustus 2024.

 

Executive Director 2 PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Drajat Sulistyo berpesan dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Inspektur Upacara Mustafa, bahwa untuk mencapai visi besar Pelindo sebagai pemimpin ekosistem maritim terintegrasi dan berkelas dunia, Insan Pelindo perlu menggerakkan seluruh ekosistem maritim dengan sinergi yang kuat.

 

Ini bukan hanya tanggung jawab Pelindo sendiri, tetapi juga memerlukan kolaborasi dengan berbagai stakeholders, baik itu pemerintah, swasta, maupun masyarakat luas.

 

“Pelindo harus berevolusi tidak hanya sebagai port operator, namun juga sebagai motor penggerak ekonomi nasional, yang berkontribusi secara lebih signifikan bagi bangsa dan negara”, Ungkap Drajat juga.

 

Terakhir Drajat berpesan bahwa Pelindo harus mampu membuktikan untuk menjawab tantangan zaman, menggerakkan roda ekonomi, dan berkontribusi lebih besar bagi kemajuan bangsa Indonesia.

 

Dalam upacara bendera kali ini, bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Pelaksana Harian General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Pontianak Mustafa , Komandan Upacara Dhany Supryiadi, serta pengibar bendera Merah Putih yaitu Ilhamsyah, Septiansyah dan Khairul.

 

Sementara itu peserta upacara yang hadir yaitu segenap manajemen Pelindo Regional 2 Pontianak dan staf, para Manager Area Subholding dan anak Perusahaan Pelindo diantaranya, Pelindo Jasa Maritim (SPJM), IPC TPK, Jasa Armada Indonesia (PT JAI), Pelabuhan Tanjung Priuk (PT PTP), Indonesia Kendaraan Terminal (PT IKT), Multi Terminal Indonesia (PT MTI), Berkah Industri Mesin Angkat (PT BIMA) serta Pelindo Daya Sejahtera (PT PDS). Selesai upacara seluruh peserta dan para petugas pelaksana upacara bendera melakukan sesi foto bersama, kemudian dilanjutkan dengan acara ramah tamah. (Tim Liputan)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini