Posyandu Beringin Kelurahan Darat Sekip Masuk Tiga Besar Nasional, Siap Melaju ke Tahap Verifikasi Terbaik

Editor: Redaksi author photo

Posyandu Beringin Kelurahan Darat Sekip Masuk Tiga Besar Nasional, Siap Melaju ke Tahap Verifikasi Terbaik

KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK) - 
Posyandu Beringin, yang berlokasi di Kelurahan Darat Sekip, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, berhasil mencapai prestasi gemilang dengan masuk dalam tiga besar Posyandu berprestasi tingkat nasional. Prestasi ini membuka peluang besar bagi Posyandu Beringin untuk meraih gelar terbaik nasional, setelah berhasil lolos ke tahap verifikasi.


"Alhamdulillah, kami dari Posyandu Beringin dinyatakan masuk tiga besar dan selanjutnya akan dipilih kembali untuk menentukan siapa yang terbaik dari tiga daerah," ujar Ketua Posyandu Beringin, Premi Astri, di Pontianak, Minggu (1/9/2024).


Premi menjelaskan bahwa saat ini pihaknya tengah mempersiapkan kedatangan tim verifikator dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), serta TP PKK Pusat. Tim ini akan disambut oleh pemerintah provinsi hingga Pemerintah Kota Pontianak.


"Tim verifikator rencananya akan datang pada Senin, 2 September 2024 ke Posyandu untuk verifikasi. Tentu kami berharap bisa meraih yang terbaik nantinya," tambahnya.


Prestasi ini bukan yang pertama bagi Posyandu Beringin. Sebelumnya, mereka juga pernah meraih prestasi tingkat nasional dengan mendapatkan harapan tiga untuk tanaman obat keluarga pada 2014 dan menjadi Juara Umum Jambore Posyandu Provinsi Kalbar pada 2017.


Lurah Darat Sekip, Teguh Yuliarto, turut bersyukur dan mendukung penuh Posyandu Beringin yang telah ditetapkan masuk tiga besar nasional dan maju ke tahap verifikasi pemilihan yang terbaik. Posyandu Beringin dari Kalimantan Barat akan bersaing dengan Posyandu di Gunung Kidul, Yogyakarta, dan DKI Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.


"Tentu kami berharap dan mempersiapkan betul agar Posyandu ini bisa meraih yang terbaik," ungkap Teguh.


Anggota DPRD Kota Pontianak, Zulfydar Zaidar Mochtar, juga mengapresiasi capaian Posyandu Beringin. Ia menegaskan bahwa pihaknya terus mendukung dan memaksimalkan sumber daya yang ada agar Posyandu Beringin bisa menjadi yang terbaik di tingkat nasional.


"Ini tentu bukan hanya menjadi kebanggaan Kelurahan Darat Sekip, melainkan juga Kota Pontianak hingga Pemerintah Provinsi Kalbar. Harapan kita, juara dan prestasi ini bisa menular ke Posyandu lain yang ada di Pontianak," ujar Zulfydar.


Untuk mempersiapkan kedatangan tim verifikator, pada Minggu (1/9/2024) telah diadakan rapat koordinasi yang dihadiri oleh PJ Camat Kota Pontianak, Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, penggerak dan anggota Posyandu Beringin, hingga penyuluh keluarga berencana.(Tim Liputan).

Editor : Lan

Share:
Komentar

Berita Terkini