Breaking News: Warga Parit Bugis Dihebohkan Dengan Penemuan Mayat Di Atap Masjid

Editor: Redaksi author photo
Saat Evakuasi Penemuan Mayat di Atap Masjid

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA) – Warga Parit Bugis, Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya digemparkan dengan penemuan jasad seorang pria yang diduga tersengat aliran listrik di sebuah tempat ibadah yaitu Masjid Al Fadilah pada hari ini, Senin (7 Oktober 2024).

 

Korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Saksi mata melaporkan bahwa korban ditemukan dengan posisi tergeletak di dekat instalasi listrik yang tampaknya mengalami kerusakan.

 

Tim kepolisian dan petugas medis segera tiba di lokasi untuk melakukan olah TKP. Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, ada indikasi kuat bahwa korban mengalami kecelakaan akibat tersengat listrik. Namun, penyebab pasti kematian masih dalam penyelidikan lebih lanjut.

 

Jenazah korban telah dibawa ke Rumah Sakit Umum (RSU) Sudarso Pontianak untuk dilakukan pemeriksaan, Pihak keluarga korban sudah dihubungi dan diminta untuk segera datang ke rumah sakit.

 

Saat ini jasad telah diserahkan kepad pihak keluarga di Parit Derabak Desa Parit Baru Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya, Sementara kasus ini masih dalam penanganan pihak berwenang, dan perkembangan lebih lanjut akan segera disampaikan. (tim liputan).

 

Editor : Heri

Share:
Komentar

Berita Terkini