Aiptu Yanto Dukung Program Ketahanan Pangan Pemerintah

Editor: Redaksi author photo

 Aiptu Yanto Dukung Program Ketahanan Pangan Pemerintah

KALBARNEWS.CO.ID (MELAWI) 
- Aiptu Yanto kesehariannya  bertugas sebagai Ps Paur Dalpers Bagian Sumber Daya Manusia Polres Melawi mendukung program ketahanan pangan pemerintah, langkah nyata dibuktikan dengan melakukan pembukaan lahan di Dusun Pedomai Desa Pemuar Kecamatan Belimbing untuk peternakan bebek petelur jenis ratu dan alabio selain itu juga ada peternakan ayam buras.


Kapolres Melawi Polda Kalbar AKBP Muhammad Syafi'i, S.I.K., S.H., M.H melalui Kabag SDM AKP Haryono membenarkan aktivitas Aiptu Yanto di luar jam dinasnya.


"Lahan seluas  50 x 50 di gunakannya untuk 100 ekor bebek petelur dan Ratusan ayam buras," ujar AKP Haryono.


Peternakan ini telah di tekuni nya dalam beberapa bulan lalu, dalam waktu dekat akan menghasilkan ayam buras untuk konsumsi dan telur dari bebek, lanjutnya Aiptu Yanto berencana akan mengolah telur bebek  ke depannya menjadi olahan telur asin dan akan membuka lahan lebih besar dengan penambahan jumlah mengingat pertumbuhan hewan ternak cukup baik.


Lanjutnya, sebagai pimpinan sangat mendukung usaha yang ditekuni Aiptu Yanto dengan harapan akan muncul personel yang akan membuka usaha yang  lain sebagai wujud mendukung program pemerintah.


"Kepada personel tetap semangat, terus lah berkarya untuk masyarakat bangsa dan negara," pungkas AKP Haryono mengakhiri. (Tim Liputan)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini