Apel Siaga: Bawaslu dan Pemerintah Kubu Raya Siap Amankan Pilkada 2024

Editor: Redaksi author photo

 Apel Siaga: Bawaslu dan Pemerintah Kubu Raya Siap Amankan Pilkada 2024

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA)
  – Bawaslu Kubu Raya menggelar apel siaga untuk mempersiapkan jajaran pengawas menghadapi masa-masa krusial dalam pengawasan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024. Apel ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kesiapan mental dan fisik pengawas TPS, pengawas desa/kelurahan, dan pengawas kecamatan, guna memastikan proses pemilihan berjalan aman dan adil. Minggu (17/11/2024)


Komisioner Bawaslu Provinsi Kalimantan Barat  Faisal Reza  menyampaikan bahwa pengawasan pada Pilkada memiliki tantangan tersendiri, mengingat kontestasi yang ketat dan potensi konflik di masyarakat. 


“Kami menegaskan kembali pentingnya menjaga semangat pengawasan. Lima hari ke depan sangat krusial, termasuk masa tenang dan hari pemungutan suara. Kami ingin memastikan pengawasan tetap berjalan dengan integritas, demi mencegah potensi konflik yang bisa muncul,” jelas Faisal. 


Ia juga mengingatkan agar pengawas tidak terlibat dalam praktik-praktik yang melanggar hukum, seperti manipulasi suara atau politik uang, karena sanksinya sangat berat.


Ketua Bawaslu Kubu Raya  Encep Endan menegaskan kesiapan Bawaslu Kubu Raya dalam mengawasi jalannya Pilkada. 


“Kami telah menyiapkan 1.090 pengawas TPS yang akan bertugas di seluruh TPS di Kubu Raya. Mereka dilatih untuk menjalankan tugas sesuai peraturan yang berlaku. Kerja sama dengan KPU, KPPS, dan para saksi juga menjadi kunci kesuksesan pengawasan ini,” ujar Encep. 


Ia menambahkan bahwa seluruh pengawas di tingkat kecamatan dan desa telah diinstruksikan untuk menjaga netralitas dan profesionalitas demi terwujudnya Pilkada yang berkualitas.


Sekretaris Daerah Kubu Raya Yusran Anizam turut hadir memberikan dukungan kepada para pengawas. 


“Pemerintah Kabupaten Kubu Raya sangat mendukung pelaksanaan Pilkada ini. Kami siap memberikan bantuan, baik dalam bentuk sosialisasi, pembiayaan, maupun pengamanan. Netralitas ASN juga terus kami pantau, dan kami siap menindak tegas jika ada yang melanggar,” tegas Yusran. 


Ia menekankan bahwa stabilitas dan keamanan Pilkada sangat penting untuk memastikan pemerintahan yang kuat dan pelayanan publik yang optimal di masa mendatang.


Apel ini dihadiri oleh berbagai elemen penting, termasuk aparat kepolisian dan TNI, serta perwakilan pemerintah daerah, yang memberikan semangat dan memastikan sinergi di lapangan. Dalam suasana yang penuh semangat, semua pihak sepakat untuk menjaga agar proses demokrasi ini berlangsung lancar dan tetap dalam koridor yang diatur oleh undang-undang.


Dengan dukungan penuh dari pemerintah dan kesiapan jajaran pengawas, diharapkan Pilkada serentak ini akan berjalan dengan damai, aman, dan benar-benar mencerminkan kehendak rakyat. Kesuksesan Pilkada akan menjadi langkah awal menuju pemerintahan yang stabil dan pembangunan yang berkelanjutan di Kubu Raya. (Tim Liputan)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini