KALBARNEWS.CO.ID (TANGERANG) - Kantor Operasional TAILG Indonesia dan gerai unggulan pertamanya telah diresmikan di Tangerang, Jakarta. Sejumlah mitra distribusi di Jawa pun turut mengikuti acara pemotongan pita di lokasi tersebut.
Dengan strategi ekspansi di pasar Indonesia, TALG akan memanfaatkan gerai unggulan ini untuk memperluas jangkauan pasar dan menciptakan momentum baru.
TAILG’s Indonesian Operations Center and first brand flagship store were grandly opened in Tangerang, Jakarta.
Membuat Standar Baru, Gerai Unggulan Pertama di Pasar Lokal
Sejak 2023, TAILG Group telah menjalankan strategi untuk membangun jangkauan yang luas di Indonesia, mencakup pengembangan merek, litbang, manufaktur, serta penjualan. Pada 2024,
TAILG pun membentuk tim lokal, serta berpartisipasi dalam Asiabike Jakarta edisi perdana sehingga mendapat pengakuan dari sejumlah pejabat pemerintah. Ajang promosi investasi pertama tersebut turut menandai masuknya TAILG secara resmi di pasar setempat, serta menjadi basis yang kuat untuk kegiatan operasional lokal.
Setelah persiapan yang dilakukan secara menyeluruh, Kantor Operasional TAILG Indonesia dan gerai unggulan pertamanya lalu diresmikan pada 22 November lalu. Liu Chaojian, Deputy General Manager, Overseas Manufacturing Center, TAILG Group, Chen Xinjie, Director, TAILG Indonesia, serta sejumlah pimpinan pemerintah setempat turut berpartisipasi dalam acara pemotongan pita.
The TAILG Operations Center and the first brand flagship store in Indonesia were grandly opened on November 22.
Di acara ini, Chen Xinjie menyampaikan sambutan dan meresmikan perjanjian kerja sama strategis dengan sejumlah pelanggan pertama. Menurutnya, Tangerang, kota satelit yang penting di pinggiran Jakarta, akan menjadi titik awal dalam kiprah elektrifikasi TAILG di Indonesia.
"Kami berharap, gerai unggulan ini dapat diperluas dengan cepat di Jawa sehingga pelanggan Indonesia memperoleh solusi mobilitas listrik yang bermutu, hemat energi, dan nyaman."
Gerai unggulan TAILG di Indonesia tak hanya mencerminkan citra merek TAILG, namun juga berfungsi sebagai Kantor Operasional TAILG Indonesia yang menyediakan layanan tes kendaraan, konsultasi pasar, serta dukungan operasional yang menggerakkan lokalisasi dan pertumbuhan di Indonesia.
Setelah membuka gerai unggulan ini, TAILG akan menerapkan sejumlah kebijakan guna mendukung pelanggan strategis yang ingin membangun jaringan, termasuk pendirian gerai, pusat servis yang memenuhi standar, serta pemasaran.
Lewat langkah ini, TAILG meningkatkan daya saing dalam rangka ekspansi pasar di Indonesia. Dengan optimisme terhadap strategi tersebut, TAILG ingin menjadikan Indonesia sebagai tolok ukur dalam ekspansi globalnya.
Gencar Berekspansi ke Luar Negeri, Mempercepat Rencana Bisnis Global
Sejak 2024, TAILG telah menempuh strategi Ekspansi ke Luar Negeri, serta membuat sejumlah perkembangan penting dalam pengembangan pasar global. Dengan mengikuti sejumlah pameran internasional, seperti Canton Fair dan China International Bicycle Exhibition, TAILG menarik minat klien global. Bahkan, TAILG telah memulai fase produksi di Pabrik Pintar Vietnam pada Agustus lalu. Maka, TAILG berekspansi dengan cepat, khususnya di Asia Tenggara.
Baru-baru ini, TAILG berhasil meraih pengakuan penting di ajang internasional, termasuk berpartisipasi dalam EICMA, pameran kendaraan roda dua terbesar di dunia. Di ajang tersebut, TAILG meluncurkan S96 MAX, serta memamerkan teknologi motor listrik terintegrasi dan pengisian daya cepat sehingga menarik banyak perhatian.
Sebagai pelopor kendaraan listrik dengan jarak tempuh jauh, TAILG turut diundang sebagai perwakilan industri kendaraan listrik Tiongkok dalam COP29 pada 16 November lalu. Di acara ini, TAILG memaparkan sejumlah solusi mobilitas rendah karbon, serta mendapat banyak pengakuan dari kalangan pemerintah dan media internasional.
Sebagai salah satu anggota ASEAN, pendirian gerai unggulan perdana TAILG di Indonesia menjadi momen penting dalam pertumbuhan pesat di pasar lokal, serta mencerminkan pengaruh TAILG yang kian luas di Asia Tenggara.
Dengan demikian, hal tersebut turut mempercepat ekspansi global TAILG. Ke depan, TAILG ingin mereplikasi kesuksesan model tersebut, serta menjadikan Indonesia pemain utama di pasar kendaraan roda dua listrik dunia.
Dengan misi bertajuk "Empower mobility across the world with innovation", serta ingin mengembangkan bisnis di pasar luar negeri, TAILG akan selalu menyediakan solusi mobilitas listrik yang bersih, hemat energi, dan nyaman sebagai pemimpin industri yang memperjuangkan kelestarian alam di dunia. (Tim Liputan)
Editor : Aan