Gebyar Lomba Haflah: Menanamkan Teladan dan Cinta Rasul di Kalangan Anak-anak

Editor: Redaksi author photo

Gebyar Lomba Haflah:

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA)
- Gebyar ini sebagai wujud mendidik anak-anak untuk mencintai, meneladani,  dan meneruskan perjuangan dakwah baginda Rasulullah Nabi Muhammad Saw, terutama dalam perjuangan baginda Rasullullah dalam melakukan isra' mi'raj. (16/2/2025)


Utadzah Muslimah menyampaikan tujuan dari diadakannya kegiatan Gebyar Lomba Haflah Akhirussanah dan Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad Saw, yang dilakukan oleh Yayasan Raudlatul Ilmi Ibnu Said, bertempat di Sungai Rengas, Kabupaten Kubu Raya,  rangkaian kegiatan akan dilaksanakan dari tanggal 14-22/02/2025.


"Pada gebyar kali ini meliputi perlombaan praktik sholat, adzan, hafalan surah-surah Al-quran yang pendek, nadzhom, tilawah, cerdas cermat, busana muslim, pidato, dan puisi Islami tingkat anak-anak putra dan putri," jelas Ima sapan akrab, dan aktivis perempuan NU Kalbar.


Lysa Halim, SH salah seorang juri yang didatangkan dari Kota Pontianak, yang juga aktivis senior pergerakan sangat senang bisa berkontribusi pada giat gebyar haflah, kita perlu sedari dini mengajarkan anak-anak kita untuk mencintai dan meneladani Nabi Muhammad Saw.


"Saya salut kepada penyelenggara gebyar ini, karena ditengah gaung efisiensi dari pemerintah tetapi mereka walaupun yayasan swasta bisa terus eksis mengadakan kegiatan walaupun tanpa dukungan langsung dari pemerintah. Kita harus selalu mengajarkan anak-anak didik kita untuk selalu mencintai dan meneladani Rasulullah Saw, agar mereka semakin memguat keimanannya," ujar pengurus Muslimat NU Kalbar ini.

Share:
Komentar

Berita Terkini