![]() |
Patroli Enggang Polsek Pontianak Timur Amankan Dua Remaja Diduga Terlibat Tawuran di Jl. Parit Mayor |
KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK) - Polsek Pontianak Timur merespons cepat laporan warga terkait aksi tawuran yang melibatkan sejumlah remaja di Jalan Parit Mayor, Kecamatan Pontianak Timur. Warga yang resah dengan kejadian tersebut berhasil mengamankan dua remaja yang diduga terlibat dalam aksi tawuran tersebut. Rabu, (12-02-2025) malam. (13/02/2025)
Menindaklanjuti laporan itu, Aiptu Hendar bersama anggota Polsek Pontianak Timur segera menuju lokasi dan membawa kedua remaja tersebut ke kantor polisi untuk diberikan pembinaan. Mengingat kedua remaja masih berstatus pelajar, pihak kepolisian juga memanggil orang tua mereka guna memberikan arahan dan pembinaan agar kejadian serupa tidak terulang.
Kapoksek Pontianak Timur AKP Hery Purnomo.SE.MAp, menyampaikan bahwa Kami mengimbau kepada para orang tua agar lebih mengawasi pergaulan anak-anaknya. Jangan sampai mereka terlibat dalam tindakan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain," ujar Kapolsek
Polsek Pontianak Timur menegaskan akan terus meningkatkan patroli dan pengawasan di wilayah rawan tawuran guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat. (Tim Liputan)
Editor : Aan