Polsek Pontianak Kota Gelar Jumat Curhat Bersama Pokdarkamtibmas
KALBARNEW.CO.ID (PONTIANAK) – Polsek Pontianak Kota menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama Pokdarkamtibmas Pontianak Kota di Jln KHW Hasyim Gang Jiran 1, Pontianak Kota, bertempat di rumah Heri. Acara ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pontianak Kota AKP Deny Gumilar atas arahan Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.I.K., M.H. pada hari Jim'at (14/02/2025)
Kegiatan Jumat Curhat ini dihadiri oleh Ketua Pokdarkamtibmas Pontianak Kota, H. Kardiman, beserta anggota, serta Ketua RT setempat.
Dalam kesempatan ini, Polsek Pontianak Kota membuka ruang dialog langsung dengan masyarakat guna mendengarkan aspirasi, keluhan, dan saran terkait situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Pontianak Kota.
Kapolsek Pontianak Kota AKP Deny Gumilar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polresta Pontianak untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, mempererat sinergi, serta memastikan situasi kamtibmas yang kondusif.
Ketua Pokdarkamtibmas, H. Kardiman, mengapresiasi inisiatif Polsek Pontianak Kota dalam menyelenggarakan kegiatan ini. Beliau berharap kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat terus terjalin erat demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Selain mendengarkan keluhan, Polsek Pontianak Kota juga memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya peran aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif dan penuh keakraban.
Dengan terselenggaranya Jumat Curhat ini, diharapkan tercipta komunikasi yang efektif antara pihak kepolisian dan masyarakat, sehingga segala bentuk permasalahan dapat ditangani dengan cepat dan tepat.(Tim Liputan)
Editor : Aan