![]() |
Dyna.Ai Luncurkan Agentic AI Suite - Platform Agen AI Pertama di Dunia yang Tersedia dalam Berbagai Bahasa, Saluran, dan Format untuk Perusahaan |
KALBARNEWS.CO.ID (SINGAPURA) -- Dyna.Ai hari ini meluncurkan Agentic AI Suite, platform AI untuk perusahaan yang dirancang khusus sebagai agen AI pintar dan kolaborasi yang berkomunikasi dalam berbagai bahasa melalui berbagai saluran dan format. Meningkatkan otomatisasi, kolaborasi lintasagen AI, serta lokalisasi, platform ini mewujudkan era baru dalam transformasi bisnis yang didukung AI.
"Agentic AI Suite mencerminkan visi jangka panjang kami untuk mendemokratisasikan solusi AI perusahaan melalui teknologi agen AI yang mudah diakses dalam berbagai bahasa," ujar Tomas Skoumal, Chairman & Co-founder, Dyna.Ai.
"Gelombang transformasi digital yang berikutnya akan digerakkan agen AI yang dapat bekerja sama—dalam berbagai sistem, departemen, dan lintas wilayah—sehingga mewujudkan kegiatan operasional yang lebih pintar, serta pertumbuhan yang lebih inklusif."
Platform Terpadu untuk Solusi AI Perusahaan Generasi Baru
Agentic AI Suite memadukan kerangka pengembangan agen AI yang serbaguna, mesin orkestrasi yang melibatkan lebih dari satu agen AI, serta jenjang aplikasi perusahaan yang canggih. Seluruh hal ini memfasilitasi fase implementasi yang berkinerja tinggi, aman, dan memiliki skala yang mudah dikembangkan.
Unsur utama di balik platform ini adalah Agent Studio, platform pengembangan agen AI yang minim kode pemrograman agar pelaku bisnis mudah menciptakan, melatih, dan menerapkan agen AI.
Bebas diaplikasikan pada model AI mana pun, Agent Studio mendukung berbagai jenis model AI terkemuka—termasuk Dyna LLM, model AI sumber terbuka (open-source), dan LLM komersial—sehingga proses pengembangan agen AI menjadi fleksibel dan skalanya mudah diperluas. Sejumlah fitur utama Agent Studio:
- Kolaborasi Multiagen: Agen-agen Ai dapat membagikan memori, konteks, dan niat pengguna untuk menyelesaikan pekerjaan kompleks sebagai tim kohesif.
- Interaksi Multimoda: Mendukung input teks, suara, dan gambar agar agen AI bisa berkomunikasi seperti manusia pada berbagai moda.
- Dukungan Multibahasa: Mendukung lebih dari 100 bahasa dan dialek, membantu berbagai perusahaan berinteraksi dengan audiens global.
- Sistem Keamanan Berstandar Perusahaan: Protokol keamanan canggih, termasuk enkripsi terpadu dan kendali akses yang mudah diatur, menjamin perlindungan data dan memenuhi standar industri.
Agent Store: Agen AI Siap Pakai atau Dirancang Sesuai Kebutuhan dengan Skala yang Mudah Diperluas
Demi mempercepat penggunaan AI, Dyna.AI memperkenalkan Agent Store, lokapasar (marketplace) global yang menawarkan berbagai jenis agen AI yang telah dilatih untuk industri spesifik.
Klien perusahaan juga bisa memilih agen-agen AI yang dirancang khusus untuk sektor-sektor perbankan, telekomunikasi, ritel, BPO, dan lain-lain. Agen-agen AI ini memenuhi kebutuhan industri yang berbeda-beda sekaligus menawarkan opsi kustomisasi agar kinerjanya optimal untuk setiap tujuan operasional.
Agent Store juga menggunakan sistem peringkat berdasarkan kinerja sehingga klien perusahaan dapat menemukan agen AI berkinerja terbaik, siap digunakan untuk kebutuhan praktis.
Lewat Agen Store, berbagai perusahaan lebih cepat menerapkan agen-agen AI yang sebelumnya telah dikembangkan, atau merancang agen AI untuk proses bisnis spesifik—menghemat waktu dan tenaga sekaligus memperlancar integrasi dengan alur kerja yang telah ada.
Agentic Apps: Solusi AI yang Dirancang Sesuai Kebutuhan untuk Setiap Fungsi Bisnis
Agentic Apps, dirancang dengan platform Dyna Agentic AI, mampu mengotomatisasi dan mengoptimalkan alur kerja yang menuntut banyak keterampilan di berbagai industri. Aplikasi-aplikasi ini juga mudah melakukan orkestrasi dengan sistem multiagen sehingga beradaptasi secara seketika (real-time), serta menyelesaikan pekerjaan kompleks dengan akurat.
Ketika meluncurkan Agentic AI Suite, Dyna.Ai juga menggelar demo dari beberapa solusi mutakhir, termasuk:
- Process Agent for Credit Memo: Mengotomatisasi proses finansial dengan akurat dan efisien.
- Voice Agent for Marketing: Meningkatkan akuisisi pelanggan dan retensi pelanggan dengan interaksi suara yang tepat sasaran, dinamis, dan personal.
- AI Native App for Financial Product Consultations: Membantu klien mengakses informasi dan dukungan seketika.
- Avatar for Customer Service and Marketing: Berinteraksi dengan klien melalui avatar interaktif yang menyerupai manusia guna meningkatkan konversi pelanggan.
Sederet aplikasi ini mudah terintegrasi dengan beragam agen AI, serta bekerja sama meningkatkan efisiensi bisnis dan interaksi pelanggan.
Jangkauan Global dan Menyasar Pasar-Pasar Berkembang
Platform ini mudah terintegrasi dengan sistem perusahaan—Platform Media Sosial, API, CRM, ERP, dan data warehouse. Dengan desain inklusif dan kapabilitas multibahasa, Dyna.Ai membantu berbagai perusahaan di pasar-pasar berkembang untuk membuat lompatan penting menuju era AI dengan mengendalikan lokalisasi, memenuhi regulasi, serta mengembangkan skala.
"Arsitektur AI kami—mulai dari infrastruktur komputasi, model dasar, AI untuk domain spesifik, otomatisasi alur kerja, dan implementasi aplikasi—memudahkan berbagai perusahaan yang ingin memanfaatkan agen AI siap pakai atau mengembangkan solusi sesuai kebutuhan yang meningkatkan hubungan pelanggan dan karyawan," kata Joao Tapadinhas, Chief Architect, Dyna.Ai.
"Agentic AI Suite menjawab tantangan nyata dalam solusi AI perusahaan, menyediakan kolaborasi multiagen, menghasilkan kinerja dengan latensi rendah, serta mempermudah fase implementasi dalam skala global."
Dyna.Ai Agentic AI Suite tersedia secara global, dapat digunakan lewat komputasi awan (cloud) atau perangkat penyimpanan data di lokasi klien. Berbagai perusahaan kini dapat menggunakan solusi siap pakai dari Agent Store atau memanfaatkan Agent Studio untuk menciptakan dan menggunakan agen AI yang dirancang khusus menurut kebutuhan bisnis masing-masing.
Tentang Dyna.Ai
Dyna.Ai adalah perusahaan AI-as-a-Service
Keahlian Dyna.Ai meliputi model-model AI canggih, algoritma mutakhir, serta teknologi interaksi AI-manusia, dan big data analytics. Dengan fitur-fitur ini, Dyna.Ai mampu menghadirkan solusi AI premium yang membantu klien mencapai kesuksesan bisnis dan mempertahankan daya saing di pasar yang cepat berubah.
Dyna.Ai berkomitmen memanfaatkan teknologi AI mutakhir yang menyediakan berbagai solusi inovatif untuk industri spesifik, baik di sektor keuangan dan sektor lainnya, guna meningkatkan aktivitas pemasaran, manajemen risiko, hubungan pelanggan, dan hubungan karyawan sekaligus mengoptimalkan produktivitas dan efisiensi perusahaan.(Tim Liputan)
Editor : Aan