Humas Polres Ketapang Laksanakan Pelatihan Literasi Digital
KALBARNEWS.CO.ID (KETAPANG) - Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan pemahaman personel Polri dalam menghadapi era digital, Seksi Humas Polres Ketapang menggelar kegiatan pelatihan literasi digital bagi anggota, bertempat di Ruang PPKO Mapolres Ketapang, Kamis (17/4/2025).
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polres Ketapang dalam memperkuat peran kehumasan di era informasi digital, di mana kecepatan dan akurasi penyampaian informasi menjadi hal yang sangat krusial.
Pelatihan dibuka langsung oleh Kasi Humas Polres Ketapang, AKP Drajat Pamungkas, yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya pemahaman literasi digital bagi anggota Polri, khususnya dalam hal penggunaan media sosial, manajemen informasi publik, serta pencegahan penyebaran hoaks.
“Di zaman sekarang, peran Humas bukan hanya sebagai corong informasi institusi, tapi juga sebagai garda terdepan dalam membangun citra positif Polri di ruang digital. Karena itu, pelatihan ini penting untuk meningkatkan kemampuan kita dalam menyikapi dinamika dunia digital,” ujar AKP Drajat Pamungkas
Materi pelatihan meliputi teknik dasar pengelolaan media sosial, pembuatan konten kreatif, penulisan berita kepolisian, serta etika dalam berinteraksi di ruang digital. Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber dari insan media lokal dan praktisi komunikasi digital.
Para peserta terlihat antusias mengikuti pelatihan yang dikemas secara interaktif ini. Diharapkan, setelah mengikuti kegiatan ini, personel Polres Ketapang khususnya yang bertugas di bidang kehumasan mampu mengelola informasi dengan baik dan menjadi sumber informasi terpercaya bagi masyarakat.
Dengan pelatihan literasi digital ini, Humas Polres Ketapang terus berupaya untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi informasi dan mendukung transformasi Polri menuju institusi yang presisi dan modern. (Tim Liputan)
Editor : Aan