Kabag Ren Polres Kapuas Hulu Hadiri Halal Bi Halal PAKUNSA, Perkuat Sinergitas dengan Masyarakat Jawa
KALBARNEWS.CO.ID (KAPUAS HULU) - Kabag Ren Polres Kapuas Hulu AKP Edy Suprianto SH, menghadiri acara Halal Bi Halal yang diselenggarakan oleh Paguyuban Rukun Sentosa (PAKUNSA), komunitas warga Jawa di Kabupaten Kapuas Hulu. (20/4/2025).
Kegiatan ini berlangsung di kawasan Pulau Kambing, Kodim 1206/Putussibau, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Kapuas Hulu, Sukardi, unsur Forkompimda, tokoh adat, tokoh agama, serta masyarakat Jawa dari berbagai kecamatan.
Dalam kesempatan tersebut, AKP Edy Suprianto menyampaikan bahwa Polres Kapuas Hulu sangat mengapresiasi peran aktif komunitas masyarakat, termasuk PAKUNSA, dalam menjaga kerukunan dan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Kapuas Hulu.
"Kegiatan seperti ini sangat positif untuk memperkuat persatuan dan kebersamaan lintas suku dan budaya," ungkapnya.
AKP Edy Suprianto juga menambahkan bahwa Polres Kapuas Hulu akan terus menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk paguyuban dan organisasi kemasyarakatan lainnya, guna bersama-sama membangun Kapuas Hulu yang lebih aman, tertib, dan sejahtera.
Sementara itu, Wakil Bupati Sukardi dalam sambutannya mengajak seluruh warga Jawa di Kapuas Hulu untuk bersama-sama berperan aktif dalam pembangunan daerah.
Mari kita bangun Kapuas Hulu yang HEBAT, dengan semangat kebersamaan dan gotong royong dari seluruh lapisan masyarakat," ujarnya. Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh kehangatan, ditutup dengan doa bersama serta sesi foto sebagai bentuk kebersamaan dan komitmen menjaga persatuan.ujarnya"(Dulhadi)